BNPT Rl Adakan Rapat Tim Teknis Proyek Countering Terorism and Priventing Violence Extremism (CTPVE)

JAKARTA, lombokexpress.id– Badan Nasional Penanggulangan Terorisme Republik Indonesia (BNPT RI) mengadakan Rapat Tim Teknis Proyek Countering Terorism and Priventing Violence Extremism (CTPVE) di Jakarta pada Rabu (11/10).

Rapat ini dipimpin langsung oleh Sekretaris Utama BNPT RI Bangbang Surono, A.k., M.M., CA., dan dihadiri oleh Kepala Biro Perencaan, Hukum dan Humas Brigjen TNI Rudy Widodo, Kepala Biro Umum Marsma TNI Fanfan Infansyah, Direktur Penegakan Hukum Sigit Widodo,S.I.K, serta peserta rapat lainnya.

Dalam pengarahannya, Sestama BNPT RI menjelaskan tiga hal penting untuk ditindaklanjuti segera oleh Tim Teknis Proyek CTPVE.

“Kepada tim teknis untuk segara menyusun rencana kerja yang dilengkapi timeline kegiatan, menentukan titik lokasi pembangunan proyek agar pembangunan dapat dilaksanakan secara berkesinambungan serta membuat surat terkait benchmarking kepada pimpinan K/Lterkait dengan up unit teknis pada K/L tersebut,” jelasnya.

Sestama BNPT pun berharap proyek CTPVE nantinya mampu membantu dan memaksimalkan kinerja BNPT dalam upaya penanggulangan dan pencegahan terorisme. (bnpt/has)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *