LOTIM (Lombokexpress.id) – Ada angin segar bagi kalangan wartawan di daerah ini. Apa itu? Salah satu petingginya yakni Ketua PWI Lombok Timur, Ratna Dewi, dipercaya menakhodai Lembaga Publik Penyiaran Lokal (LPPL) Selaparang TV.
Ratna dilantik Kamis (27/1), sebagai Direktur Utama (Dirut) LPPL Selaparang TV empat tahun ke depan untuk masa bhakti 2022-2026.
Selain itu turut dilantik pula Suhirman sebagai Direktur Umum, Administrasi dan Keuangan.
Sekretaris Daerah (Sekda) Lombok Timur, Drs. HM. Juaini Taofik, M.Ap usai pelantikan oleh Pelaksana Tugas Dewan Pengawas Selaparang TV M. Sukri Aruman, mengingatkan agar pemimpin dapat mengayomi dan berkomunikasi dengan baik bersama jajaran internal lembaga. Tidak hanya itu, menjalin kemitraan termasuk berkolaborasi dengan pihak luar sangat penting. Dan tidak lupa, harus menerima kritikan dari mana saja sebagai energi tambahan dalam memimpin.
“Selamat kepada kedua pimpinan LPPL Selaparang TV,” ucap Juaini Taofik kepada kedua fungsionaris yang dilantik.
Juaini Taofik kembali mengingatkan bahwa jika tontonan yang disuguhkan akan sangat berpengaruh terhadap pola pikir masyarakat.
Karenanya, berita positif justru akan membuat masyarakat menjadi produktif. Demikian pula sebaliknya.
Ini dibuktikan dengan informasi tentang penanganan Covid -19 yang semakin baik melalui capaian vaksinasi yang sudah menyentuh angka 90 persen.
Diungkapkan, LPPL Selaparang TV memiliki peran penting dalam mempengaruhi kinerja pemerintah daerah.
Dalam pelantikan itu, turut hadir pula sejumlah Kepala OPD, Wakil Ketua KPID NTB, Forkompimda dan jajaran LPPL Selaparang TV yang digelar di aula kantor LLK, Selong, Lombok Timur. (wr/has)