Antisipasi Kerawanan, Polsek Jereweh Laksanakan KRYD MANTAP untuk Keamanan Wilayah

Kriminal0 Views

SUMBAWA BARAT (LOMBOKEXPRESS.ID– Polsek Jereweh mengambil langkah preventif untuk mengantisipasi gangguan kamtibmas di wilayah hukumnya dengan menggelar KRYD MANTAP pada Jumat (05/07).

Kapolsek Jereweh, Iptu Ardiyatmaja, melalui Kasi Humas Iptu Zainal Abidin, menjelaskan bahwa Kegiatan Rutin yang Ditingkatkan (KRYD) ini bertujuan untuk mencegah tindak pidana seperti pencurian dengan pemberatan (curat), pencurian dengan kekerasan (curas), pencurian kendaraan bermotor (curanmor), dan tindak pidana lainnya. Sasaran kegiatan ini meliputi pemeriksaan kendaraan untuk menemukan minuman keras, senjata tajam atau api, narkoba, bahan peledak, barang muatan ilegal, serta pengecekan dokumen kendaraan.

KRYD ini diadakan di depan Mako Polsek Jereweh, tepatnya di jalan lintas Jereweh-Taliwang, yang dikenal rawan digunakan untuk menyelundupkan barang-barang ilegal. “KRYD rutin dilakukan oleh personel Polsek Jereweh untuk menciptakan rasa aman dan menghindari gangguan kamtibmas di wilayah Kecamatan Jereweh,” ujar Iptu Zainal Abidin.

Selain itu, anggota Polsek Jereweh juga terus menghimbau warga untuk selalu waspada terhadap tindak kejahatan di sekitar lingkungan mereka dan segera melaporkan ke Polsek terdekat jika terjadi hal-hal yang mencurigakan.

Dengan adanya KRYD MANTAP, Polsek Jereweh berharap dapat menekan potensi gangguan kamtibmas dan menciptakan lingkungan yang lebih aman bagi masyarakat. (rls)

Baca Juga:  Polres Loteng Ungkap Kasus Pembunuhan Isteri yang Diduga Pelakunya Suami, Mertua dan Kakak Ipar

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *