Bupati Bima Pimpin Kunjungan Kerja ke Pemkot Surakarta

SURAKARTA (LOMBOKEXPRESS.ID)– Bupati Bima, Hj. Indah Dhamayanti Putri SE., M.IP., bersama Ketua DPRD Muhammad Putera Ferryandi, SE., M.IP., Pj. Sekda Suwandi ST., MT., dan 20 pejabat Eselon II dan III dari Kabupaten Bima, melakukan kunjungan kerja ke Pemerintah Kota Surakarta pada Selasa (25/6). Pertemuan tersebut berlangsung di aula Kantor Walikota Surakarta.

Dalam sambutannya, Bupati Bima menyatakan kunjungan ini bertujuan untuk memperkaya wawasan dan pengetahuan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait, khususnya dalam aspek penguatan UMKM. “UMKM di Kota Surakarta tersebar merata dan dapat tumbuh serta berkembang, memberikan manfaat bagi pertumbuhan ekonomi lokal,” ujar Bupati Indah Dhamayanti Putri.

Selain itu, Bupati Bima juga membahas program penanganan stunting yang menjadi salah satu prioritas pembangunan di Kabupaten Bima. “Penanganan stunting secara menyeluruh dan sistematis akan mampu menyiapkan sumber daya manusia yang lebih baik untuk NKRI yang kita cintai,” terang Bupati.

Sebelumnya, Sekretaris Kota Surakarta, Budi Murtono, SE., M.Si., menyambut rombongan dengan hangat. Ia menyatakan bahwa kunjungan kerja ini merupakan kesempatan penting untuk membangun komunikasi dan silaturahmi antara pemerintah daerah. “Kota Surakarta memiliki luas 44 km persegi dengan 5 kecamatan dan 54 kelurahan, serta didiami 587.546 jiwa. Kami fokus pada 17 program pembangunan dan revitalisasi bidang prioritas,” urai Budi Murtono.

Pertemuan tersebut ditutup dengan acara tukar-menukar cinderamata. Bupati Bima menyerahkan plakat dan sarung khas Bima, tembe nggoli, kepada Walikota Surakarta beserta jajarannya. (rls)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *